Widget HTML #1

Baca Tutorial Blog Terlengkap Bagi Para Pemula


Blogger merupakan pekerjaan sampingan maupun utama yang saat ini tengah tenar dan digandrungi banyak kalangan. Pekerjaan yang ringan, mudah, dengan penghasilan yang cukup besar menjadi alasan utama kenapa banyak orang memilih blog. Lantas bagi seorang pemula Anda wajib tahu tutorial blog terlebih dahulu.

Bagaimana tidak, banyak para blogger yang kembali arah karena ekspetasi tidak sesuai dengan realita. Apa sih alasan utamanya? Mereka tidak mengetahui beberapa aspek penting yang  harus dimiliki oleh setiap blogger sehingga itu menjadi boomerang yang menyakitkan. Untuk itu belajarlah sebaik mungkin.

5 Tahapan Penting dalam Menjalani Tutorial Blog

1.     Mempersiapkan niche atau tema tertentu

Sebelum menjadi seorang blogger Anda wajib mengerti tutorialblog yang paling penting dan pertama kali dipikirkan. Persiapan niche atau tema adalah poin tersebut. Jangan sampai Anda merasa bosan dan malas saat menulis karena tema tidak sesuai dengan keinginan.

Lakukan riset juga apakah tema atau niche yang Anda pilih berpeluang dalam menghasilkan uang atau tidak. Usahakan prioritaskan kemampuan yang dimiliki daripada iming-imingnya. Karena hal ini akan sangat berpengaruh terhadap konsistensi dari penulisan yang Anda lakukan.

2.     Memilih salah satu platform yang paling sesuai

Setelah berhasil memilih satu niche tutorial blog yang kedua adalah memilih salah satu platform yang tersedia. Memang ada banyak sekali platform untuk blogging. Hanya saja orang-orang lebih mengutamakan diantara Blogger ataupun Wordpress.

Keduanya mempunyai kelebihan dan kekurangan masing-masing. Jadi pilih yang menurut Anda paling cocok dan mudah. Karena memulai dan memperjuangkan itu cukup sulit bagi blogger pemula. Terlebih ada banyak pesaing yang berkecimplung di dunia yang sama.

3.     Menentukan penyedia layanan untuk domain dan hosting

Sebagai pemula memang tidak disarankan untuk Anda langsung mengeluarkan modal terlebih dahulu. Namun ada poin plus tersendiri jika Anda mau membiayainya untuk membeli domain dan hosting.  Yakni blog Anda akan lebih mudah diterima Google Adsense dan naik rating.

Namun sebelumnya Anda haruslah memikirkan baik-baik layanan mana yang ingin dipilih. Pasalnya di luaran sana banyak penyedia hosting dan domaian dengan paket harga masing-masing. Tentukan layanan yang paling berkompeten supaya tidak kecewa nantinya.

4.     Membuat konten yang berkualitas

Setelah semuanya siap tutorial blog berikutnya ialah membuat konten yang bernilai dan berkualitas. Maksudnya konten yang Anda tulis ini bisa memberikan informasi yang dapat dipertanggungjawabkan kebenarannya dan mampu menjawab pertanyaan dari audiens.

Bagaimana caranya, Anda bisa mencari jati diri tulisan dengan berjalannya waktu. Karena semuanya itu butuh proses, jadi tidak bisa dilakukan secara instan jika memang ingin menjadi blogger handal. Sisipkan gambar pada tulisan untuk memperjelas informasinya.

5.     Memasarkan konten

Langkah terakhir yang sering dianggap sepele oleh para blogger pemula ialah bagian marketing konten. Banyak yang mengeluh karena trafficnya tidak naik meskipun umur blognya sudah bertahun-tahun. Padahal ini bisa jadi Anda belum pas memperkirakan target pemasarannya.

Memang jika visitor naik secara organik alias dapat langsung dari Google itu akan menambah nilai kulaitas dari suatu blog. Namun cara memancingnya yakni Anda tetap harus berusaha memasarkan kontennya, setidaknya ada usaha untuk menggaet visitor.

Itulah 5 tahapan penting dalam tutorial blog bagi para pemula yang wajib Anda terapkan. Jika diibaratkan blog itu seperti perusahaan dimana niche dan konten merupakan produknya. Jadi bagaimana orang tahu karya Anda jika tidak mau memasarkannya?.

 

Posting Komentar untuk "Baca Tutorial Blog Terlengkap Bagi Para Pemula"